Gratis biaya transfer antar bank

Gratis biaya transfer antar bank dengan aplikasi Flip

Posted on

Sebelumnya saya sudah menuliskan tentang aplikasi Flip solusi transfer uang antar bank di Indonesia. Menurut saya, aplikasi ini sangat membantu bagi pengguna biasa dan para pedagang skala UMKM. Mengapa? Karena Flip menyediakan gratis biaya transfer antar bank. Bagaimana menurut sahabat Ikirangga ketika melihat pernyataan tersebut? Tentunya akan sangat tergiur untuk menggunakan aplikasi Flip.

Bayangkan saja teman – teman jika kita menggunakan layanan langsung dari antar bank, misal transfer dari Bank Mandiri ke Bank BCA. Bayangkan berapa biaya yang timbul akibat transfer yang kita lakukan? Jika kita melakukan 10 kali transfer saja maka akan timbul biaya sebesar Rp 650.000,-. Dengan menggunakan aplikasi Flip ini bisa mengatasi “masalah” biaya yang timbul akibat transfer antar bank. Dengan biaya sebesar itu jika yang kita transfer hanya di bawah Rp 5 juta per hari maka hal itu akan menjadi beban.

Gratis biaya transfer antar bank

Sesuatu yang gratis tentu saja akan membuat orang tertarik untuk menggunakan Flip dan penasaran. Apa yang membuat sahabat Ikirangga penasaran ketika mendengar kata “Gratis”? Hari gini masih ada sesuatu yang “Gratis”? Ya sahabat tidak salah mendengarnya bahwa Flip memberikan free untuk biaya admin transfer antar bank.

Tentu saja keterangan gratis ini dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Jika sahabat Ikirangga melakukan transfer hingga Rp 5 juta per hari maka Flip tidak akan mengenakan biaya admin. Bagaimana jika lebih dari Rp 5 juta? Maka mereka akan mengenakan biaya sebesar Rp 2.500,- saja. Walaupun ada biaya tetap saja menggunakan Flip lebih murah daripada langsung transfer antar bank.

Skema transfer pada aplikasi Flip

Tentunya kita bertanya, bagaimana aplikasi Flip bisa menerapkan gratis biaya admin? Setelah saya cari di website Flip, ternyata ini adalah skema yang mereka gunakan. Sahabat Ikirangga bisa melihat gambar skema transfer yang diterapkan oleh aplikasi Flip. Cukup simple tapi memang masuk akan mengapa bisa gratis.

Skema gratis biaya transfer antar bank pada aplikasi Flip
Sumber: Flip.id

Nah sekarang kita sudah tahu mengapa mereka bisa memberikan layanan gratis. Jadi jangan curiga ada apa – apa dengan aplikasi Flip.

Tips supaya tetap gratis

Wah ini adalah hal yang sudah ditunggu oleh banyak orang yaitu tips supaya tetap gratis transfer. Bagaimana caranya? Sperti yang sudah saya jelaskan tadi, jika nilai transfer dibawah Rp 5 juta per hari maka akan tetap gratis biaya transfer. Nah dari hal tersebut bisa ditarik kesimpulan bahwa transferlah di bawah limit harian maka akan gratis.

Tetapi jika memang perlu untuk transfer di atas Rp 5 juta maka tetap akan untung karena biayanya hanya Rp 2.500 saja. Coba bandingkan dengan transfer langsung maka murahnya sudah kebangetan menggunakan aplikasi Flip.

Terima kasih sudah berkunjung kembali di Ikirangga Blog. Semoga artikel yang saya bagikan ini bermanfaat untuk kita semua. Oya, sahabat ikirangga juga bisa bantu untuk share kepada yang lain supaya lebih banyak lagi orang yang tahu tentang Ikirangga.

Gravatar Image
Seorang lelaki biasa yang sudah menjadi suami dan seorang ayah. Tertarik dengan blog sejak tahun 2006.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *